ALICE'S WONDERLAND

Translate

Kamis, Agustus 21, 2008

Books "NEW MOON"


Judul Asli : NEW MOON
Copyright © 2006 by Stephenie Meyer
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Monica Dwi Chresnayani
Editor : Rosi L. Simamora
Cover by Dianing Ratri
Cetakan ke-1 : Juni 2008 ; 600 hlm

Nah, para petualangan selamat atas perjuangan menyelesaikan buku pertama, sekarang tugas baru dengan bahaya & resiko ‘patah hati’ lebih besar menghadang … kita mulai saja ya.
Melanjutkan perjalanan Bella yang dalam proses pemulihan setelah serangan brutal vampire bernama James, sekarang harus bersiap menghadapi peristiwa yang tidak menyenangkan – perayaan ulang tahunnya ke-18 di kediaman keluarga Cullen. Hal ini lebih disebabkan karena perayaan itu akan mengingatkan dirinya telah bertambah ‘tua’ setahun, sedangkan Edward akan tetap sama, selamanya nampak berusia 17 tahun. Namun demi menyenangkan hati keluarga Cullen yang telah menyelamatkan nyawanya, Bella datang ke pesta perayaan tersebut. Dan tanpa ada yang mengira, terjadi kecelakaan kecil yang membuat porak-poranda keberadaan & kondisi anggota keluarga Cullen. Sesuatu yang sepele, namun berdampak besar sehingga Edward mengambil keputusan drastis – meninggalkan Bella, berpisah selamanya dan seluruh keluarga Cullen pindah ke Los Angeles dalam waktu singkat.


Bella mengalami shock berat, sebelumnya kehidupannya senantiasa berputar pada diri Edward, nafas & udara yang dihirupnya terasa berbeda karena jantungnya seakan berhenti dari kehidupan. Bahkan yang lebih menyakitkan, Edward telah menghapus semua hal yang akan memberikan kenangan akan keberadaan dirinya, baik foto-foto, CD lagu dari Edward telah lenyap dari kamar Bella di hari perpisahan mereka. Seakan tidak pernah ada Edward dalam kehidupan Bella sebelumnya.


Charlie yang sangat khawatir dengan keadaan Bella yang menjalani kehidupan bagaikan mayat hidup selama berbulan-bulan, mulai sedikit lega setelah melihat perubahan saat Bella berhubungan kembali dengan Jacob Black – putra Billy, sahabat Charlie yang merupakan salah satu tetua suku Quileute. Sejak persahabatan mereka lebih akrab, Bella mulai merasakan kembali semangat hidupnya yang telah meredup. Namun dalam hatinya, Bella tak mampu menghilangkan Edward, sehingga saat Jacob mengungkapkan perasaan hatinya bahwa ia mencintai Bella semenjak mereka pertama bertemu – Bella hanya dapat menerima sebatas sebagai sahabat baik.


Belum lama berselang hubungan erat persahabatan itu mengalami ujian, Jacob Black tiba-tiba menghilang. Di tengah keresahan hatinya, khawatir dengan keberadaan Jacob yang akhirnya muncul namun bersikap & bertingkah laku aneh, membuat Bella merasa kacau. Apalagi dengan adanya kejadian-kejadian menghilangnya beberapa orang secara aneh & hanya ditemukan jejak berdarah, benar-benar membuat pusing Bella. Dan pada akhirnya Bella menemukan kebenaran akan kondisi Jacob Black yang merupakan keturunan Werewolf – serigala yang mampu menjadi manusia. Lepas dari pelukan Vampire, jatuh ketangan Werewolf ( mmhh … coba bayangkan dech ).


Sepertinya masalah selalu menempel pada diri Bella, belum tuntas penyesuaian hubungan barunya dengan Jacob, tiba-tiba muncul Alice di rumahnya ( sebenarnya tanpa disadari yang menjadi pemicu adalah tindakan Bella sendiri yang dikira mencoba bunuh diri ). Vampire dan Werewolf adalah musuh sejati satu dengan lainnya, maka Bella terjebak dalam hubungannya dengan Alice maupun Jacob, keduanya melakukan perang dingin dan hanya disatukan sementara dalam usaha melindungi Bella dari musuh lama yang mengincar – kemunculan Victoria, pasangan James yang dibunuh oleh Edward karena menyiksa Bella hingga nyaris tewas (kisah sebelumnya, sudah baca khan)


Itu masih belum cukup menegangkan … maka oleh penulis kita akan dibawa memasuki dunia kelam yang menakjubkan yaitu kerajaan Vampire di Italia. Bagaimana bisa loncat ke penghujung dunia yang lain, ini disebabkan karena Bella harus berangkat mendampingi Alice untuk menyelamatkan Edward yang hendak menghabisi nyawanya setelah mendengar berita kematian Bella ( nah lho, bingung khan bagaimana Bella bisa dikabarkan telah meninggal – well sedikit kolaborasi tak disengaja antara Alice, Rosalie & Jacob, masih bingung ….. he..he..baca dulu bukunya yach ).


Dan nanti kamu juga akan mendapat jawaban bagaimana caranya Edward bisa melakukan ‘bunuh-diri’ ( padahal khan vampire termasuk makhluk yang tak dapat mati ). Yang paling jelas melakukan upaya ‘bunuh-diri’ tentunya Bella, bayangkan manusia biasa memasuki sarang vampire, nyam … nyam … makanan mendatangi pemangsanya. Lalu langkah apa yang diambil Bella demi keselamatan Edward yang telah meninggalkan lubang menganga di hatinya, bahkan meninggalkan Jacob yang telah setia mendampingi dirinya dalam kondisi terluka – patah hati patah semangat …. Ibarat habis gelap terbitlah terang, setelah topik tentang Edward kembali memasuki kehidupannya, maka Jacob jadi tampak ‘samar-samar’ bagi Bella ( tidak adil donk, namanya juga cerita roman – jika tanpa ada bumbu-bumbu konflik akan terasa hambar kali ya )


Khusus buku ke-2 ini merupakan penggambaran secara tepat apa yang dimaksud dengan ‘jatuh-cinta sampai mabuk kepayang’ dan dibuka dengan salah satu babak drama Romeo-Juliet karya pujangga William Shakespeare, maka kisah New Moon ini merupakan dramatisir Romeo-Juliet ala Stephenie Meyer ….. Gadis-Manusia dengan Pria-Vampire. Endingnya … membuat kita berpikir, bagaimana ya isi buku ketiga (^_^)
( deuuhh … lama nian nunggunya, kapan nich keluarnya )

Intermezzo lagi nich, ayo bikin tebak-tebakan (bagi yang belum baca buku lanjutannya lho), apa yang akan terjadi pada pasangan Edward-Bella, pilihannya :
Mereka hidup bahagia sebagai sepasang vampire.
Edward & Jacob bertarung memperebutkan Bella & tewas bersama (Bella jadi manyun sendiri)
Edward & Bella memutuskan akan menempuh jalan hidup masing-masing yang berbeda alias berpisah untuk selamanya.
Nah, suka pilihan yang mana ( rasanya bagaimana alternatif yang terjadi pasti akan merupakan kisah tragis yang membuat pembacanya teringat terus … he..he.. )



Best Regards,
* HobbyBuku * 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar